Selayang Pandang

Politeknik Negeri Madiun (PNM) merupakan satu-satunya politeknik negeri di bawah Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi yang terletak di Jawa Timur bagian barat. Pada tahun ajaran 2025/2026 ini PNM kembali membuka penerimaan mahasiswa baru melalui Jalur Mandiri yang dapat diakses melalui laman pmb.pnm.ac.id.


Siswa yang berhak untuk mengikuti seleksi Jalur Mandiri merupakan siswa SMA/SMK/MA/MAK yang memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) yang dinyatakan lulus pada tahun 2023, 2024 dan 2025. Sedangkan sekolah yang berhak mengikuti seleksi Jalur Mandiri adalah sekolah yang memiliki Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN).


Persyaratan Pendaftaran
  1. Siswa SMA/SMK/MA/Sederajat Kelas 12 atau kelas terakhir pada tahun 2025, atau Peserta didik Paket C tahun 2025 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2025).
  2. Lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat tahun 2023 dan 2024, atau Lulusan Paket C tahun 2024 dan 2023 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2025).
  3. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 200.000,-
  4. Siswa yang dinyatakan lulus seleksi Jalur SNBP 2024 dan 2025 tidak dapat diterima pada seleksi Jalur Mandiri.
  5. Peserta yang dinyatakan lulus Jalur SNBT 2025 dan telah daftar ulang atau registrasi di PTN yang dituju tidak dapat diterima pada seleksi Jalur Mandiri.
  6. Bebas buta warna bagi pendaftar program studi di bidang Rekayasa.
Pelamar Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K)
  1. Siswa pendaftar dari keluarga kurang mampu secara ekonomi dapat mengajukan bantuan biaya pendidikan skema Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K).
  2. Pendaftaran KIP-K di Kemdiktisaintek hanya berlaku untuk pilihan Prodi di PTN Akademik dan PTN Vokasi saja.
  3. Siswa pelamar yang berminat mengajukan KIP-K wajib mendaftarkan diri terlebih dahulu melalui laman https://kip-kuliah.kemdiktisaintek.go.id/ dan sudah mendapatkan nomor pendaftaran KIP-K sebelum mendaftar pada Jalur Mandiri
  4. Tautan pendaftaran KIP-K: https://kip-kuliah.kemdiktisaintek.go.id/
Biaya Jalur Mandiri

UKT:

  1. Uang Kuliah Tunggal (UKT) dibayarkan setiap semester oleh mahasiswa.
  2. Besaran UKT dibagi menjadi delapan golongan yang dapat dicek melalui laman: https://pmb.pnm.ac.id/uang_kuliah_tunggal

Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI):

  1. Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) hanya dibayarkan sekali ketika masuk menjadi mahasiswa baru PNM.
  2. Besaran SPI dibagi menjadi tiga kelompok dengan besaran maksimal Rp 7.500.000,00
Materi Ujian Jalur Mandiri

Tes Potensi Skolastik:

  1. Tes Kemampuan Penalaran Umum (20 soal)
  2. Pengetahuan dan Pemahaman Umum (20 soal)
  3. Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis (20 soal)
  4. Pengetahuan Kuantitatif (20 soal)

Tes Literasi:

  1. Literasi dalam Bahasa Indonesia (20 soal)
  2. Literasi dalam Bahasa Inggris (20 soal)
  3. Penalaran Matematika (20 soal)

*Total 140 soal dengan total waktu pengerjaan 180 menit. Soal benar bernilai 1 poin, salah 0 poin, dan tidak dijawab 0 poin.

Lokasi Ujian
  1. Kampus 1 dan Kampus 2 PNM
  2. Silakan cek kembali jadwal dan lokasi yang tertera pada akun dan kartu ujian masing-masing peserta.
Pusat Bantuan Penerimaan Mahasiswa Baru
  1. Pertanyaan seputar penerimaan mahasiswa baru PNM dapat menghubungi pusat bantuan melalui pesan WhatsApp ke nomor Bagian Akademik dan Kemahasiswaan (BAK) PNM: 0851-6141-4484
  2. Informasi lengkap PMB PNM kunjungi laman: https://pmb.pnm.ac.id
Daya Tampung
  1. Daya tampung jalur Mandiri dapat dicek melalui laman: https://pmb.pnm.ac.id/daya_tampung
  2. Daya tampung Jalur Mandiri dapat berubah, apabila daya tampung SNBT tidak terpenuhi akan dialihkan ke daya tampung Jalur Mandiri.

Link pendaftaran Seleksi Jalur Mandiri
pnm.siakadcloud.com/spmbfront

Jadwal


  • 5 Mei 2025 s/d 17 Juni 2025

    Pendaftaran

  • 21 Juni 2025

    Pelaksanaan Tes Tata Niaga

  • 22 Juni 2025

    Pelaksanaan Tes Rekayasa

  • 26 Juni 2025

    Pengumuman Hasil

  • 4 Juli 2025 s/d 9 Juli 2025

    Daftar Ulang


Gambar 1
Gambar 2
Gambar 2
Gambar 2
Gambar 2
Gambar 2
Gambar 2
Gambar 2
Gambar 2